Persiapan Musim Depan, Persela Seleksi Pemain

Persiapan Musim Depan, Persela Seleksi Pemain
Skuad Persela Lamongan musim lalu © Fajar Rahman
Bola.net - Mempersiapkan tim untuk musim depan, Persela Lamongan kini tengah melakukan seleksi pemain. Dipimpin oleh Pelatih Gomes de Olivera, Persela menyeleksi pemain di Stadion Surajaya Lamongan, Senin (29/10).

"Yah, Persela sedang menyeleksi pemain untuk persiapan musim depan," ucap Gomes seerti dilansir oleh kantor berita Antara, Selasa (30/10). "Pada latihan perdana kemarin hanya 18 pemain yang ikut, dan itupun kami langsung lakukan seleksi," imbuhnya.

Mantan pelatih Perseru Serui dan Persiwa Wamena itu juga mengatakan bahwa 70 persen pemain Persela Lamongan telah hengkang, sehingga yang bertahan hanya 30 persen. "Sebagian besar pemain Persela telah pindah klub lain, dan yang ada hanya 30 persen pemain saja," katanya.

Sesuai dengan kebutuhan manajemen, Gomes mengatakan jika Persela membutuhkan 25 pemain. Dalam kurun waktu sepekan mendatang, beberapa pemain akan didatangkan untuk diseleksi.

"Ada beberapa pemain dari sejumlah tim, akan datang seleksi di Persela. Tapi nama-namanya saya belum terlalu hafal. Untuk pemain, kami butuh posisi penyerang, tengah atau gelandang dan pemain bertahan," ungkap Gomes. (ant/mac)