Persepar Ikuti Verifikasi, Stadion Tuah Pahoe Bersolek

Persepar Ikuti Verifikasi, Stadion Tuah Pahoe Bersolek
Kondisi Stadion Tuah Pahoe saat digunakan Timnas berujicoba menghadapi Persepar RizaFahdli
Bola.net - Persepar Palangkaraya terus berbenah diri melengkapi segala persyaratan untuk lolos verifikasi ke kompetisi unifikasi musim mendatang. Salah satu persiapan Laskar Isen Mulang -julukan Persepar Palangkaraya- adalah dengan mempersolek Stadion Tuah Pahoe, yang merupakan kandang mereka.

"Untuk stadion, kita terus lakukan pembenahan agar sesuai dengan standar yang diminta," ujar Direktur Kompetisi Persepar, Sigit Wido, pada Bola.net.

"Saat ini, kita terus kerjakan pembenahan di stadion. Kita benahi ruang ganti, pemasangan air conditioner dan lain-lain. Selain itu, saat ini, kita juga lengkapi dengan genset," sambungnya.

Sebelumnya, Persepar merupakan salah satu tim Indonesian Premier League yang berhak mengikuti verifikasi sebagai peserta kompetisi unifikasi musim depan. Dalam partai Playoff IPL beberapa waktu lalu,Persepar berhasil menduduki posisi runner-up.

Lebih lanjut, Sigit menegaskan bukan hanya stadion Tuah Pahoe yang menjadi fokus persiapan manajemen Persepar menyongsong verifikasi PSSI. Mereka juga telah mempersiapkan data-data terkait lima syarat verifikasi klub profesional, sesuai standar AFC.

"Kami sudah siapkan semua dan yakin bakal lolos dari verifikasi ini," tandasnya. (den/dzi)