
Bola.net - Asa Bima Sakti untuk menjadi pelatih seusai gantung sepatu sebagai pesepakbola selangkah lagi bakal terwujudkan. Persema Malang bakal menawari salah seorang legenda sepakbola Indonesia itu untuk menjadi asisten pelatih di klub berjuluk Laskar Ken Arok tersebut.
Menurut Manajer Persema, Patrick Tarigan, selain sebagai kapten Persema di musim mendatang, Bima Sakti akan mendapat promosi menjadi asisten pelatih. Hal ini, sambung Patrick, telah dikomunikasikan manajemen Persema pada Bima Sakti.
"Kemungkinan besar, beliau akan kita promosikan juga merangkap sebagai asisten pelatih. Hal ini guna membantu karir Mas Bima setelah masa bermain beliau selesai. Itu semua terserah kepada Mas Bima," ujar Patrick, pada Bola.net.
Sebelumnya, Bima Sakti memang mengaku berniat untuk menjadi pelatih apabila masanya sebagai pemain sudah habis. Karena itulah, jebolan PSSI Primavera ini telah mengikuti sejumlah kursus kepelatihan. Saat ini, Bima tercatat memegang Lisensi C Kepelatihan dari AFC.
Tawaran Persema ini bukan ajakan pertama yang diterima Bima Sakti. Awal Agustus 2012 lalu, Bima juga sempat mendapat tawaran untuk menjadi asisten pelatih. Waktu itu, tawaran datang dari PSM Makassar, klub yang dibawanya menjuarai kompetisi Liga Indonesia VI lalu. (den/mac)
Menurut Manajer Persema, Patrick Tarigan, selain sebagai kapten Persema di musim mendatang, Bima Sakti akan mendapat promosi menjadi asisten pelatih. Hal ini, sambung Patrick, telah dikomunikasikan manajemen Persema pada Bima Sakti.
"Kemungkinan besar, beliau akan kita promosikan juga merangkap sebagai asisten pelatih. Hal ini guna membantu karir Mas Bima setelah masa bermain beliau selesai. Itu semua terserah kepada Mas Bima," ujar Patrick, pada Bola.net.
Sebelumnya, Bima Sakti memang mengaku berniat untuk menjadi pelatih apabila masanya sebagai pemain sudah habis. Karena itulah, jebolan PSSI Primavera ini telah mengikuti sejumlah kursus kepelatihan. Saat ini, Bima tercatat memegang Lisensi C Kepelatihan dari AFC.
Tawaran Persema ini bukan ajakan pertama yang diterima Bima Sakti. Awal Agustus 2012 lalu, Bima juga sempat mendapat tawaran untuk menjadi asisten pelatih. Waktu itu, tawaran datang dari PSM Makassar, klub yang dibawanya menjuarai kompetisi Liga Indonesia VI lalu. (den/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 11 Desember 2012 20:32
-
Bola Indonesia 10 Desember 2012 15:06
-
Bola Indonesia 20 November 2012 10:00
-
Bola Indonesia 20 November 2012 09:02
-
Bola Indonesia 18 November 2012 14:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 12:48
-
Liga Inggris 25 Maret 2025 12:45
-
Liga Eropa Lain 25 Maret 2025 12:43
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 12:34
-
Otomotif 25 Maret 2025 12:32
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 12:30
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...