Persema Pinang Lima Pemain Muda

Persema Pinang Lima Pemain Muda
Musim depan, laskar Ken Arok akan didominasi pemain muda © Antara
Bola.net - Manajemen Persema Malang membuktikan janji mereka untuk memberi kesempatan talenta-talenta muda memperkuat tim mereka. Selasa (23/10), tim berjuluk Laskar Ken Arok ini meminang lima pemain muda untuk memperkuat tim tersebut.

"Kemarin kita sudah tanda tangan kontrak dengan lima pemain muda. Mereka adalah Syaiful Indra Cahya, Moni, Didiek, Pandy dan Wimba," ucap Asisten Manajer Persema, Patrick Tarigan kepada Bola.net, Rabu (24/10). "Dua nama terakhir sudah magang di Persema, musim lalu," Patrick menambahkan.

Di antara lima nama tersebut, Syaiful Indra Cahya bisa dikatakan yang paling familiar namanya. Mantan penggawa Persija Jakarta, yang berlaga di kompetisi IPL musim lalu ini merupakan salah satu bintang anyar di level Timnas U-22. "Dia bisa bermain di posisi bek sayap, maupun sayap kanan dengan sama baiknya," sambung Patrick.

Karena dianggap memiliki potensi paling cemerlang, durasi kontrak Indra Cahya berbeda dengan empat pemain lain. Ketika pemain lain dikontrak dengan durasi setahun, Indra Cahya dikontrak dengan durasi dua tahun plus satu.

"Satu tahun merupakan opsi bebas bagi klub untuk memutuskan akan memperpanjang kontrak atau tidak," Patrick menandaskan. (den/mac)