Persema Pertahankan Tim Pelatih

Persema Pertahankan Tim Pelatih
Slave Radovski © Hendra
Bola.net - Jelang musim kompetisi 2013, Persema tak mengubah komposisi tim pelatih. Klub berjuluk Laskar Ken Arok ini memastikan diri bakal tetap dilatih oleh Slave Radovski.

"Kita tetap bersama Slave. Stevo Mitrovski tetap akan jadi asisten. Sementara untuk pelatih kiper tetap ada Aldi Doormantoro," ujar Asisten Manajer Persema, Patrick Tarigan pada Bola.net.

Alasan dipertahankannya Slave cs sendiri sudah beberapa kali diungkap manajemen Persema. Menurut mereka, pelatih asal Makedonia ini sesuai dengan visi mereka untuk mengembangkan talenta-talenta muda tim berjuluk Laskar Ken Arok itu.

"Selain itu, secara prestasi, Slave juga sudah memenuhi harapan kita. Musim lalu, dia sempat membawa kita ke posisi runner-up, meski akhirnya gagal mempertahankan posisi tersebut," papar Business and Development Manager Persema, Moses Hutabarat.

"Namun, meski gagal mempertahankan posisi, itu bukan kesalahan Slave dan tim pelatih lain. Ada banyak faktor yang mempengaruhi," ucap Moses menegaskan. (den/mac)