
Bola.net - Persema sampai sekarang belum mendaftarkan pemainnya ke PT Liga Prima Indonesia Sportindo selaku operator kompetisi Indonesian Premier League (IPL). Asisten Manajer Persema Dito Arief mengatakan, belum didaftarkannya pemain tersebut karena masih terhambat dengan kontrak pemain yang sampai saat ini belum ditandatangani secara resmi.
"Insya Allah paling lambat pekan depan kontrak pemain sudah beres, sehingga bisa secepatnya didaftarkan ke LPIS. Sebenarnya jadwal pendaftarannya diundur hingga 28 Februari, namun kalau bisa kami bereskan secepatnya," Dito menjelaskan seperti dilansir Antara.
Menurut Dito, saat ini sudah ada 23 pemain yang bergabung latihan rutin dan rencananya ada 26 pemain yang bakal memperkuat Laskar Ken Arok dalam mengarungi kompetisi musim ini. Sehingga, masih ada tiga slot pemain yang belum terisi.
Tiga slot pemain itu untuk mengisi posisi belakang, penyerang dan kiper. Ketiganya kalau memungkinkan diisi oleh pemain yang sudah jadi, artinya yang memiliki jam terbang tinggi dan kenyang pengalaman. Hanya saja, dari sejumlah pemain yang bergabung latihan rutin selama beberapa pekan terakhir dan tiga pemain tambahan itu, tak satu pun mencantumkan nama pemain impor.
Tidak adanya nama pemain impor dalam daftar pemain yang mengikuti latihan selama ini tidak membuat pelatih Persema Slave Radovski patah arang. "Kami menyadari kondisi Persema yang saat ini sedang krisis finansial," ucap Slave.
Slave juga tidak mempermasalahkan kondisi pemain yang sebagian besar adalah pemain muda yang direkrut dari kompetisi internal PSSI Kota Malang. Bahkan, pelatih asal Makedonia itu semakin termotivasi untuk mempersembahkan hasil terbaik bagi Persema.
Persema bakal melakoni laga perdananya di ajang IPL 2013 menghadapi PSIR Rembang 26 Februari mendatang di kandang PSIR.
Menjelang bergulirnya kompetisi 2013, Persema kehilangan sejumlah pemain seniornya karena memilih berlabuh di klub lain. Di antaranya adalah kapten tim Bima Sakti memilih berlabuh di Persepar Palangkaraya, Irfan Bachdim memperkuat tim di Thailand dan Sukasto Effendi berlabuh di Arema IPL.
Beberapa pemain lama yang akan kembali memperkuat Laskar Ken Arok itu adalah M Kamri, Kim Jefrry Kurniawan, Ruhanda Mardiansyah, Dodit Fitrio Effendi, dan Agung Dwi Jaksono. (ant/mac)
"Insya Allah paling lambat pekan depan kontrak pemain sudah beres, sehingga bisa secepatnya didaftarkan ke LPIS. Sebenarnya jadwal pendaftarannya diundur hingga 28 Februari, namun kalau bisa kami bereskan secepatnya," Dito menjelaskan seperti dilansir Antara.
Menurut Dito, saat ini sudah ada 23 pemain yang bergabung latihan rutin dan rencananya ada 26 pemain yang bakal memperkuat Laskar Ken Arok dalam mengarungi kompetisi musim ini. Sehingga, masih ada tiga slot pemain yang belum terisi.
Tiga slot pemain itu untuk mengisi posisi belakang, penyerang dan kiper. Ketiganya kalau memungkinkan diisi oleh pemain yang sudah jadi, artinya yang memiliki jam terbang tinggi dan kenyang pengalaman. Hanya saja, dari sejumlah pemain yang bergabung latihan rutin selama beberapa pekan terakhir dan tiga pemain tambahan itu, tak satu pun mencantumkan nama pemain impor.
Tidak adanya nama pemain impor dalam daftar pemain yang mengikuti latihan selama ini tidak membuat pelatih Persema Slave Radovski patah arang. "Kami menyadari kondisi Persema yang saat ini sedang krisis finansial," ucap Slave.
Slave juga tidak mempermasalahkan kondisi pemain yang sebagian besar adalah pemain muda yang direkrut dari kompetisi internal PSSI Kota Malang. Bahkan, pelatih asal Makedonia itu semakin termotivasi untuk mempersembahkan hasil terbaik bagi Persema.
Persema bakal melakoni laga perdananya di ajang IPL 2013 menghadapi PSIR Rembang 26 Februari mendatang di kandang PSIR.
Menjelang bergulirnya kompetisi 2013, Persema kehilangan sejumlah pemain seniornya karena memilih berlabuh di klub lain. Di antaranya adalah kapten tim Bima Sakti memilih berlabuh di Persepar Palangkaraya, Irfan Bachdim memperkuat tim di Thailand dan Sukasto Effendi berlabuh di Arema IPL.
Beberapa pemain lama yang akan kembali memperkuat Laskar Ken Arok itu adalah M Kamri, Kim Jefrry Kurniawan, Ruhanda Mardiansyah, Dodit Fitrio Effendi, dan Agung Dwi Jaksono. (ant/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 Februari 2013 11:58
-
Bola Indonesia 15 Februari 2013 11:38
-
Bola Indonesia 15 Februari 2013 10:58
-
Bola Indonesia 15 Februari 2013 03:56
-
Bola Indonesia 14 Februari 2013 15:05
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 26 Maret 2025 06:49
-
Liga Italia 26 Maret 2025 06:26
-
Tim Nasional 26 Maret 2025 06:19
-
Tim Nasional 26 Maret 2025 06:15
-
Tim Nasional 26 Maret 2025 06:13
-
Liga Italia 26 Maret 2025 06:12
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...