Persela Yakin Huda dan Samsul bertahan di Surajaya

Persela Yakin Huda dan Samsul bertahan di Surajaya
Samsul Arif diyakini bertahan di Persela (c) Fajar Rahman
Bola.net - Persela masih cukup optimis dua pemain andalannya, yakni kiper Choirul Huda dan striker Samsul Arif akan bertahan di Lamongan musim depan. Meski kedua pemain ini banyak menjadi incaran klub-klub besar.

Samsul menjadi andalan Persela di musim lalu. Pada Indonesia Super League (ISL) 2014 mendatang, Samsul dikabarkan mendapat banyak tawaran dari klub-klub di luar Lamongan. Tim Persepam Madura United (Persepam-MU) dikabarkan menjadi yang terdepan untuk memburu Samsul.

Selain Samsul nama Huda juga menjadi buah bibir saat ini. Itu tak lepas penampilan memukau Huda selama beberapa musim berseragam biru langit, khas Persela. PNS di Kabupaten Lamongan ini dikabarkan didekati Persebaya dan Sriwijaya FC.

Lalu bagaimana pendapat Persela? Menurut asisten pelatih Didik Ludiyanto, baik Huda maupun Samsul adalah pemain yang akan dipertahankan untuk musim depan. "Kami masih membutuhkan mereka untuk musim depan," kata Didik.

Hanya saja, meski mengaku butuh, pembicaraan dengan kedua pemain ini, serta pembentukan tim, tak kunjung dilakukan oleh manajemen Persela. Bahkan, hingga mendekati awal November, tim kebanggaan LA Mania ini belum memeiliki nahkoda.

"Soal kepastian tanggalnya memang saya belum tahun. Yang jelas pembentukan tim akan dimulai bulan depan," pungkas Didik. Saat ini, baik Samsul maupun Huda tengah berada di Jakarta dan menjalani pemusatan latihan bersama Timnas Senior. (faw/pra)