
Bola.net - Usai gagal menembus babak final AFC Cup karena dikalahkan Al-Qadsia, Persipura Jayapura dipastikan akan lebih berkonsentrasi di liga domestik. Persela Lamongan mengaku sangat mewaspadai kebangkitan tim asuhan Jacksen F Tiago tersebut.
Persela akan membuka babak delapan besar dengan lawatan lawan tuan rumah Persipura. Pertandingan antara dua tim yang sama-sama berasal dari wilayah timur ini, akan dihelat pada Sabtu (4/10) besok siang di Stadion Mandala, Jayapura.
Usai menyerah di tangan Al-Qadsia, Persipura diyakini ingin mencari tumbal kekecewaan. Oleh karena itu, pelatih Eduard Tjong mengaku sangat mewaspadai upaya kebangkitan tim berjuluk Mutiara Hitam tersebut.
"Setelah kalah dari Al-Qadsia, mereka pasti fokus di ISL. Tentunya mereka akan lebih matang di babak delapan besar," ucap Eduard. "Mereka pasti akan lebih fokus dan serius. Sebab Persipura adalah tim juara bertahan," sambung pelatih asal Solo ini.
Pada babak reguler, Persela tumbang di Jayapura dengan skor telak 0-3, awal Februari 2014 lalu. "Kami harus mengantisipasi umpan-umpan pendek mereka. Kami juga harus mengantisipasi kebangkitan tim Persipura," tutup Edu, sapaan akrabnya. [initial]
(faw/pra)
Persela akan membuka babak delapan besar dengan lawatan lawan tuan rumah Persipura. Pertandingan antara dua tim yang sama-sama berasal dari wilayah timur ini, akan dihelat pada Sabtu (4/10) besok siang di Stadion Mandala, Jayapura.
Usai menyerah di tangan Al-Qadsia, Persipura diyakini ingin mencari tumbal kekecewaan. Oleh karena itu, pelatih Eduard Tjong mengaku sangat mewaspadai upaya kebangkitan tim berjuluk Mutiara Hitam tersebut.
"Setelah kalah dari Al-Qadsia, mereka pasti fokus di ISL. Tentunya mereka akan lebih matang di babak delapan besar," ucap Eduard. "Mereka pasti akan lebih fokus dan serius. Sebab Persipura adalah tim juara bertahan," sambung pelatih asal Solo ini.
Pada babak reguler, Persela tumbang di Jayapura dengan skor telak 0-3, awal Februari 2014 lalu. "Kami harus mengantisipasi umpan-umpan pendek mereka. Kami juga harus mengantisipasi kebangkitan tim Persipura," tutup Edu, sapaan akrabnya. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 2 Oktober 2014 20:52
-
Bola Indonesia 2 Oktober 2014 20:09
-
Bola Indonesia 2 Oktober 2014 14:31
-
Bola Indonesia 2 Oktober 2014 14:06
-
Bola Indonesia 2 Oktober 2014 13:49
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...