Persela Waspadai Gelandang Arema

Persela Waspadai Gelandang Arema
Sutan Harhara (c) ISC
- Persela Lamongan mulai memetakan kekuatan Arema Cronus yang bakal menjadi calon lawannya. Pertemuan dua kesebelasan asal Jawa Timur (Jatim) ini, akan dilaksanakan di Stadion Surajaya, Senin (18/7) mendatang.


Menurut pelatih Persela, Sutan Harhara, kunci kekuatan Singo Edan ada di lapangan tengahnya. "Lini tengah Arema patut diwaspadai," ucap pelatih asal Jakarta ini. Sutan menilai Arema diberkahi gelandang-gelandang kreatif dan produktif.


Ada nama Esteban Vizcarra, Raphael Maitimo dan mantan penggawa Persela, Srdjan Lopicic. "Maka dari itu saya menyiapkan berbagai langkah untuk menahan aliran bola dari lini tengah," jelas pelatih yang meneruskan tongkat estafet dari Stefan Hansson itu.


Selain lini tengah, lanjut Sutan, sektor lainnya juga membahayakan. Arema punya Cristian Gonzales dan Gustavo Giron Marulanda di lini depan. Sedangkan di sektor pertahanan, mereka memiliki Hamka Hamzah yang cukup rajin membantu serangan. (faw/dzi)