Persela Uji Coba di Banyuwangi

Persela Uji Coba di Banyuwangi
Persela Lamongan (c) --
- Persela Lamongan tak benar-benar kering undangan turnamen. Tim berjuluk Laskar Joko Tingkir ini mendapat undangan uji coba dari Persewangi Banyuwangi. Partai ini akan dilangsungkan 31 Januari mendatang di Stadion Diponegoro.


Minimnya undangan turnamen membuat Persela terancam menganggur hingga awal Maret. Sebab mereka tak diundang dalam event seperti Turnamen Piala Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) dan Marahalim Cup di Medan.


Tak heran bila undangan dari Banyuwangi membuat pelatih Persela, Didik Ludiyanto bersemangat dan antusias. Didik membenarkan bahwa pihaknya sudah mendapat kepastian tentang pertandingan ini dari pihak Persewangi.


Menurut Didik, pihaknya akan segera mempersiapkan diri. "Kami akan memanfaatkan event ini dengan baik. Ini benar-benar uji coba sebelum tampil di event besar. Kami akan turun dengan kekuatan penuh," ucap pelatih asli Lamongan ini. (faw/dzi)