Persela Tuding Gol BSU Offside

Persela Tuding Gol BSU Offside
Sutan Harhara (c) ISC
- Persela Lamongan menerima kekalahan tipis 0-1 atas Bhayangkara Surabaya United (BSU), Jumat (19/8) malam di Stadion Surajaya. Hanya saja, pelatih Sutan Harhara menuding gol semata wayang BSU yang dicetak Thiago Furtuoso


Gol Thiago lahir pada menit keenam. Berhasil melewati kawalan Zaenal Haq dan Zulfin Zamrun, Thiago berhasil menaklukkan kiper Choirul Huda. "Kalau menurut saya, itu gol offside. Tapi kekalahan bukan karena itu," ujar Sutan usai pertandingan.


Sutan mengakui jika BSU menguasai jalannya pertandingan pada paruh pertama. Mereka berhasil mendikte permainan tuan rumah. "Harus saya akui, di babak pertama mereka cukup baik. Dan saya agak panik. Di babak kedua, kita yang pegang kendali," imbuh Sutan.

Thiago FurtuosoThiago Furtuoso

Ia juga mengkritisi sikap Rudi Widodo yang dianggap memprovokasi pemain Persela, Victor Pae. Apalagi Victor dikenal sangat mudah terpancing emosinya. "Ada pemain lawan yang provokasi. Ngomong kotor. Kita mewanti-wanti Pae. Saya menjaga itu," jelas Sutan.


Kekalahan ini membuat Persela makin terbenam di dasar klasemen. Sedangkan BSU meroket di peringkat ketiga. [initial]


 (faw/asa)