Persela Sebut Dirinya Kuda Hitam

Persela Sebut Dirinya Kuda Hitam
Persela Lamongan (c) Antok
Bola.net - Meski mengaku senang karena bermain di Malang, namun Persela Lamongan emoh disebut sebagai salah satu unggulan di Grup B turnamen Piala Presiden 2015. Menurut mereka, tuan rumah Arema Cronus masih menjadi unggulan utama.

Sesuai hasil drawing Piala Presiden 2015, Rabu (13/8) kemarin, Persela dan tuan rumah Arema akan berjumpa Sriwijaya FC dan tim Divisi Utama, PSGC Ciamis. Pelatih Persela, Didik Ludiyanto melihat persaingan di Grup B bakal ketat.

Dengan rendah hati, Didik menilai posisi Persela dibanding tim-tim lain, hanyalah kuda hitam. Persela tentu berbeda dengan Arema Cronus yang dihuni komposisi pemain berkualitas. Begitu juga dengan Sriwijaya FC yang dipoles mantan pelatih Timnas Indonesia, Benny Dollo.

Bahkan Didik juga menyanjung PSGC yang menurutnya kedatangan empat pemain asing. "Kami nanti malah menggunakan full pemain lokal. Apalah kami ini dibanding tim-tim lain di Grup B," tutur Didik. [initial]
 (faw/asa)