Persela Rekrut Bek Belanda

Persela Rekrut Bek Belanda
Kristian Adelmund (c) wearemania
- Stopper asal Belanda, Kristian Adelmund resmi memperkuat Persela Lamongan. Adelmund akan mengawal barisan pertahanan Laskar Joko Tingkir, julukan Persela, untuk turnamen Piala Jenderal Sudirman.


Kepastian bergabungnya Adelmund ke Persela disampaikan oleh agennya, Gabriel Budi. "Betul. Kristian akan membela Persela untuk turnamen Piala Jenderal Sudirman," ungkap Gabriel Budi kepada , Rabu (4/11) siang.


Nama mantan pemain PSS Sleman dan Persepam Madura Utama ini memang santer dikabarkan akan merapat ke Kota Soto. Apalagi Persela memang membutuhkan pemain untuk tiga posisi, yakni depan, tengah dan belakang.


Kehadiran Adelmund diharapkan semakin memperkokoh tembok pertahanan tim kebanggaan LA Mania ini. "Sebenarnya banyak klub yang tertarik dengan Kristian. Tapi Persela menunjukkan bahwa mereka yang paling serius," tutup Budi. (faw/dzi)