Persela Lamongan Tak Risau Ditinggal Banyak Pemain

Persela Lamongan Tak Risau Ditinggal Banyak Pemain
Persela Lamongan (c) ist

Bola.net - Persela Lamongan ditinggal banyak pemainnya menyambut kompetisi musim 2020. Tidak hanya yang kontraknya habis, yang masih terikat kontrak juga memilih pergi.

Pemain yang habis kontraknya dan memilih bergabung dengan klub lain di antaranya Arif Satria dan Samsul Arifin. Serta dua pemain asing, Alex Dos Santos Goncalves dan Kei Hirose

Sementara pemain yang masih terikat kontrak dan mengajukan diri untuk meninggalkan tim Kota Soto adalah Hambali Tholib dan Delfin Rumbino. Delfin bahkan sudah berlatih dengan Barito Putera.

Namun, adanya beberapa pemain yang memilih hengkang tak membuat manajemen Persela risau. Manajemen menilai setiap pemain punya hak menentukan masa depannya.

"Enggak apa-apa, itu hak mereka, jadi kita ini profesional, ketika mereka tidak terikat kontrak maka silahkan," katanya kepada Bola.net, Sabtu (18/1/2020).

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Lumrah

Dikatakan Agus, keluar masuknya pemain dalam sepak bola profesional adalah hal yang wajar. Sehingga dia tidak mempersoalkan jika ada pemain yang memilih keluar.

"Proses perpindahan seperti ini merupakan hal yang lumrah dalam sebuah klub profesional," Agus menambahkan.

"Bahkan kadang ada pemain yang masih terikat kontrak dia merasa tidak nyaman ada di sini, kita selesaikan dengan cara baik-baik," pungkasnya.

(Bola.net/Mustopa Elabdy)