Persela Kehilangan Dzumafo Dua Pekan

Persela Kehilangan Dzumafo Dua Pekan
Herman Dzumafo saat melawan Gresik United. (c) Syafaruddin
- Tak hanya sedang terpuruk menyusul lima kekalahan beruntun, Persela Lamongan juga harus kehilangan penyerang utama, Herman Dzumafo Epandi. Pemain berkebangsaan Kamerun ini mengalami cedera hamstring. Dzumafo diperkirakan harus beristirahat selama dua pekan.


Cedera yang menerpa mantan pemain Persegres Gresik United ini, terjadi saat Persela takluk di tangan Semen Padang, 28 Mei lalu. Ia dipastikan tak akan bermain saat Laskar Joko Tingkir dijamu Bali United, Sabtu (11/6) mendatang.


"Besar kemungkinan saya tidak bisa main melawan Bali United. Tapi saya akan berupaya semaksimal mungkin untuk sembuh," terang Dzumafo.


Caretaker Persela, Didik Ludiyanto bersyukur karena anak buahnya tak perlu beristirahat terlalu lama. Didik menambahkan, Persela masih memiliki sejumlah pemain yang siap mengisi kekosongan yang ditinggalkan Dzumafo.


"Kami tidak terlalu khawatir jika Dzumafo absen. Dua pemain penggantinya sudah saya siapkan," terang Didik. Dua pemain yang dimaksud Didik adalah Shane Malcolm dan Dendy Sulistyawan. (faw/dzi)