Persela Ikat Tiga Pemain Asing Jelang Laga Kontra Perseru

Persela Ikat Tiga Pemain Asing Jelang Laga Kontra Perseru
Diego Assis (c) Mustopa

Bola.net - - Persela Lamongan akhirnya menyodorkan kontrak kepada tiga pemain asingnya setelah melakukan serangkaian seleksi selama beberapa hari. Ketiganya dikontrak jelang laga persahabatan dengan Perseru Serui, Sabtu (3/3).

Ketiga pemain yang dimaksud adalah bek asal Brasil, Wallace Costa Alves, gelandang asal Brasil, Diego Assis dan striker asal Prancis, Loris Arnaud. Mereka diikat kontrak hingga akhir kompetisi.

"Hari ini sudah kita lakukan kontrak, jadi sebelum uji coba mereka sudah kontrak," ungkap CEO Persela, Yuhronur Efendi kepada

Dari tiga pemain yang dikontrak, striker asal Prancis Loris Arnaud terbilang lebih cepat, karena ia baru menjalani seleksi selama tiga hari sejak didatangkan ke Lamongan pada Selasa (27/2) lalu.

Namun Yuhronur menegaskan bahwa sudah melalui proses pemantauan dan rekomendasi dari tim pelatih. Dan ia berharap ketiga pemain itu mampu memberikan kontribusi lebih kepada Persela.

"Karena ini memang dikontrak belakangan, saya pikir untuk segera beradaptasi, dan mereka juga sudah tahu kondisinya Persela," terangnya.

"Dan kita harap dengan tambahan tiga pemain bisa mengangkat kembali performa Persela seperti yang dulu," pungkasnya.