Persela Belum Move On dari Adelmund

Persela Belum Move On dari Adelmund
Kristian Adelmud (c) Fitri Apriani
- Persela Lamongan nampaknya belum siap kehilangan Kristian Adelmund. Ketika Adelmund memutuskan kembali ke Belanda untuk merawat sang ayah, Persela mengalami krisis lini belakang. Ini dibuktikan dengan kekalahan Persela atas Persiba Balikpapan dengan skor 1-2, Senin (8/8) malam.


Pertandingan kontra Beruang Madu adalah yang pertama tanpa Adelmund. Eks bek PSS Sleman itu memutuskan untuk menyudahi kontaknya lebih awal, karena harus merawat ayahnya di Belanda. Tanpa Adelmund, pelatih Sutan Harhara memasang Djayusman Triadi sebagai tandem Zaenal Haq.


Entah karena belum padu, kedua pemain ini menjadi titik terlemah Persela. "Gol-gol Persiba terjadi dengan terlalu mudah. Utamanya gol kedua mereka. Coba tanya pemain, saya selalu mewanti-wanti agar mereka hari-hati di menit-menit akhir dan di menit-menit awal. Selalu saya katakan itu," ulas Sutan.




Sutan mengakui jika kehilangan Adelmund memberi dampak besar untuk Laskar Joko Tingkir. "Kita juga merasa kehilangan dia. Waktu Adelmund pergi, beberapa pemain itu nangis, termasuk saya. Dia pun nangis ke saya. Waktu dia on fire, kita kehilangan dia," ulas pelatih asal Jakarta ini.


Persela sebenarnya memiliki banyak kesempatan mencetak gol. Entah itu dari kaki Dendy Sulistyawan, Herman Dzumafo, Victor Pae atau Edy Gunawan. Bahkan mereka sempat mendapat penalti di babak kedua. Sayang Victor Pae gagal menjalankan tugas sebagai algojo.


"Babak kedua sudah dikatakan milik Persela. Sampai ada penalti pun tidak masuk. Itu lah sepakbola. Kita sudah berusaha dengan kerja keras, tapi gol itu tidak diizinkan sementara oleh Yang Maha Kuasa. Kita tunggu, suatu saat pasti datang," tutup Sutan. [initial]


 (faw/pra)