Persela Andalkan Lopicic Hadapi Persiba

Persela Andalkan Lopicic Hadapi Persiba
Srdan Lopicic jadi andalan Persela (c) LigaIndonesia
Bola.net - Gelandang Srdan Lopicic bakal jadi andalan Persela Lamongan ketika bertemu Persiba Balikpapan, dalam lanjutan kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014, Kamis (23/4).

Dari empat pertandingan terakhir Persela, Lopicic mampu mengoleksi empat gol. Tiga dari empat gol tersebut diperoleh ketika menggulung Persepam MU dengan skor 3-0, 10 Maret lalu.

"Sejauh ini, Lopicic memang terbilang produktif. Karena itu, saya mengandalkan dirinya menjadi pendobrak pertahanan lawan. Apalagi, dia juga memiliki kemampuan mengalirkan bola yang sangat baik," tutur arsitek Laskar Joko Tingkir, Eduard Tjong.

Lebih lanjut, Tjong menegaskan Persela akan berlaga dengan formasi 5-4-1, dengan mengandalkan Bijahil Calwa sendirian di depan. Ia juga mengandalkan permainan di lini kedua.

"Chalwa akan menjadi andalan. Sebab, striker Addison Alves ada masalah di Singapura. Kemungkinan kami sulit bisa mengandalkan Alves untuk tampil. Kami juga akan andalkan lini kedua dengan kecepatan para pemain," pungkasnya. [initial]

  (esa/pra)