
Bola.net - - Persegres Gresik United dipastikan tanpa kekuatan penuh saat bertandang ke markas Persipura Jayapura. Sebab satu gelandang andalan mereka yakni Rendi Saputra mengalami masalah pada kakinya.
Menurut Pelatih Persegres Gresik United, , cederanya pemain asal Bandung itu tentu menjadi kerugian tersendiri bagi klub Kota Giri tersebut. Sebab Rendi merupakan pemain inti Laskar Joko Samudro.
"Sangat merugikan sekali, karena Rendi Saputra pemain inti kami, dia disiapkan menjadi starter," ungkap Hanafi kepada , Sabtu (15/4).
Tetapi Hanafi sudah menyiapkan beberapa nama untuk menggantikan posisi Rendi Saputra diantaranya Dave Mustaine dan Muhammad Said. Keduanya dinilai memiliki tipikal yang tidak jauh berbeda dengan Rendi.
"Kami sudah siapkan Dave Mustaine, dia punya tipikal yang sama dengan Rendi, mereka juga sering dimainkan bergantian," imbuh Hanafi.
Untuk pemain lain seperti Patrick da Silva yang sempat mengalami cedera seusai uji coba dengan Persepam MU beberapa waktu lalu dipastikan dalam kondisi fit dan siap diboyong ke markas Mutiara Hitam.
"Kalau Patrick sudah tidak ada masalah, dia sudah pulih dari cederanya, termasuk Goran Gancev juga akan kami bawa," tegas Hanafi.
Persegres sendiri dijadwalkan akan bertolak ke Jayapura pada Minggu (16/4) pagi.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 14 April 2017 16:45
-
Bola Indonesia 13 April 2017 18:01
-
Bola Indonesia 10 April 2017 19:07
-
Bola Indonesia 7 April 2017 18:14
-
Bola Indonesia 20 Maret 2017 10:29
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...