
Bola.net - - Absennya Peter Odemwingie dan Asep Berlian di kubu Madura United tak lantas membuat Persegres Gresik United tenang. Bagi Persegres, skuat besutan Gomes de Oliviera itu dianggap memiliki pemain pelapis yang tidak kalah menakutkan.
Greg Nwokolo, Boubacar Sanogo, Fandi Eko Utomo adalah sederetan penyerang yang bisa mengancam gawang Persegres pada laga yang akan digelar Kamis (1/6) mendatang. Wajib bagi skuat tim Kebo Giras untuk tampil lebih ngotot dari pada pertandingan sebelumnya.
"Absennya Peter Odemwingie menurut saya sama saja, Madura United tetap tim yang tangguh, pemain pengganti tentu juga sudah siap," ungkap Hanafi kepada Bola.net, Selasa (30/5).
Bagi Hanafi, Madura United adalah tim yang tak mudah ditaklukkan, hampir semua pemain sudah bersama sejak tahun lalu. Meskipun ada pemain tambahan, mereka yang baru bergabung juga merupakan pemain yang berkualitas.
"Misalnya menguntungkan mungkin cuma berapa persen, mereka kan tim lama, tim yang solid. Meskipun ada perubahan, tambahannya juga pemain bagus," imbuh Hanafi.
Sebagai tim underdog, mantan juru taktik Perseru Serui itu meminta pemainnya untuk tampil lebih fight seperti saat menghadapi Persipura Jayapura, Persib Bandung dan PSM Makassar.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Mei 2017 19:17
-
Bola Indonesia 20 Mei 2017 18:15
-
Bola Indonesia 14 Mei 2017 08:17
-
Bola Indonesia 13 Mei 2017 20:47
-
Bola Indonesia 13 Mei 2017 19:24
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...