Persegres Segera Lunasi Tunggakan Gaji Pemain

Persegres Segera Lunasi Tunggakan Gaji Pemain
Persegres Gresik (c) Mustopa

Bola.net - - Manajemen Persegres Gresik United berjanji untuk segera melunasi tunggakan gaji pemain pemain selama dua bulan berjalan. Gaji yang tertunggak yakni pada Bulan Agustus dan Bulan September.

"Kita berusaha semaksimal mungkin sebelum lawan Barito Putera insya Allah gaji sudah masuk," ungkap Manajer tim Persegres, H. Mulyadi kepada , Jumat (15/9).

Dijelaskan Mulyadi, penyebab belum lunasnya gaji para punggawa Laskar Joko Samudro karena ada keterlambatan keuangan. Selain itu, sistem pembayaran gaji memang diperlambat satu bulan setelahnya.

"Yang tertunggak dua bulan jalan, karena ada keterlambatan keuangan. Jadi yang Juli dibayar Agustus, yang Agustus dibayar September, dan masih jalan yang September ini," imbuh Mulyadi.

Mulyadi menegaskan, pihaknya akan berusaha semaksimal mungkin sebelum lawan Barito, gaji pemain sudah terbayarkan. Sehingga para pemain bisa tampil maksimal saat menghadapi klub asal Kota Banjarmasin tersebut.

"Tinggal mereka menunkukkan peforma terbaiknya kepada masyarakat Gresik," tegasnya.