
Meski bertindak sebagai tim tamu, Persegres lah yang mendominasi pertandingan ini. Penguasaan bolanya mencapai 57 persen. Persegres melepaskan 14 tembakan, meski hanya tujuh yang tepat sasaran. Sedangkan Juku Eja lebih efektif dalam menyerang. Dari 11 tembakan PSM, delapan di antaranya mengarah ke gawang.
PSM mendapat hadiah penalti setelah M.Rahmat dilanggar di kotak penalti di menit ketiga. Rasyid Bakri yang ditunjuk sebagai eksektor berhasil mengelabuhi kiper M. Irfan. Pada menit ke-14, giliran Ridwan Tawainella yang mencetak gol. Sontekannya meluncur mulus ke gawang Gresik. Juku Eja unggul 2-0.
Kegemilangan kiper muda PSM, Syaiful membuat Persegres gigit jari. Berulang kali peluang Persegres digagalkan kiper dengan nomor punggung 51 ini. Termasuk dua kesempatan Oh In-Kyun melalui heading di menit ke-13, serta tendangan bebas di menit ke-18.
Ridwan Tawainella hampir mencetak brace di menit ke-24. Sayang sundulannya memanfaatkan umpan Rahmat, melebar tipis di kiri gawang Persegres. Persegres menerima hadiah penalti setelah Hendra Wijaya menjatuhkan David Faristian pada menit ke-33. Agus Indra Kurniawan memperkecil skor menjadi 1-2 setelah penaltinya mengoyak jala PSM.
PSM memperlebar skor menjadi 3-1 pada menit ke-45 melalui Ferdinand Sinaga. Diawali tendangan Ridwan Tawainella yang gagal ditepis kiper Irfan, bola rebound langsung disambar Ferdinand. Ini adalah gol kelima Ferdinand selama membela Juku Eja.
Babak kedua dibuka dengan tendangan bebas In-Kyun menit ke-52. Lagi-lagi bola bisa ditepis kiper Syaiful. Hingga 20 menit awal babak kedua, kendali permainan masih di bawah Laskar Joko Samudro, julukan Persegres. Tuan rumah PSM sesekali membalas lewat counter attack.
M. Rahmat membuang kesempatan emas yang ia peroleh menit ke-68. Saat menerima umpan Ferdinand, ia sebenarnya tinggal berhadapan dengan Irfan, kiper Persegres. Sayang sontekannya bisa dibaca oleh Irfan. Persegres memperkecil skor di menit ke-78. Gol kedua Agus Indra lahir dari tendangan bebas yang gagal diantisipasi kiper Syaiful. Skor berubah menjadi 2-3.
Pertandingan harus terhenti pada menit ke-82 saat Ferdinand Sinaga terlihat bersitegang dengan Sasa Zecevic. Kedua pemain ini akhirnya sama-sama diganjar kartu kuning oleh wasit M. Adung. Karena telah mendapat kartu di menit ke-12, maka maka Zecevic harus diusir wasit. Persegres harus bermain dengan 10 orang. Skor 3-2 untuk PSM tak bergeming hingga bubar pertandingan. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 19 Juli 2016 23:51
-
Bola Indonesia 1 Januari 2016 22:44
-
Bola Indonesia 9 Desember 2015 03:51
Pernah Beri Dua Kartu Merah, Wasit Ini Komentari Sanksi Bomber Sriwijaya
-
Bola Indonesia 25 November 2015 23:22
Ihwal Aksi Ferdinand Sinaga, Sriwijaya FC Enggan Berkomentar
-
Bola Indonesia 18 November 2015 18:04
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...