
Pelatih Persegres Gresik United, Liestiadi akan melaporkan wasit dari Sukoharjo, Jawa Tengah (Jateng) ke PT Gelora Trisula Semesta (GTS) selaku operator Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016. Persegres berharap ada tindakan tegas untuk Marjoko.
Marjoko adalah wasit yang memimpin pertandingan antara Persegres dengan tuan rumah Pusamania Borneo FC (PBFC), Jumat (17/6) malam di Stadion Segiri, Samarinda. Liestiadi menuding Marjoko banyak merugikan timnya. Marjoko pula yang dijadikan kambing hitam atas kekalahan 0-5 dari PBFC.
Tas puas dengan kinerja pengadil, Liestiadi berencana mengirimkan surat protes ke PT GTS. Ia berharap ada tindakan tegas dan nyata dari instansi pimpinan Joko Driyono itu. "Sebelumnya PBFC membuat protes resmi saat bertandang ke Mitra Kukar. Sekarang giliran kami yang akan melakukan yang sama," kata Liestiadi.
Dalam laman resminya, Liestiadi menyebut Marjoko seolah buta saat pemain PBFC melanggar penggawa Persegres. "Saat gol pertama terjadi, saya ditabrak terlebih dulu oleh seorang pemain PBFC. Bibir saya sampai berdarah. Akibat tabrakan itu, saya kehilangan keseimbangan," aku kiper Sandi Firmansyah.[initial]
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 13 Juni 2016 02:48
-
Bola Indonesia 8 Juni 2016 18:25
-
Bola Indonesia 28 Mei 2016 01:51
-
Bola Indonesia 26 Mei 2016 21:27
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...