Persegres Bakal Dievaluasi Total

Persegres Bakal Dievaluasi Total
Gresik United (c) ISC
- Prestasi Persegres Gresik United merosot tajam di Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016. Hingga pekan ke-11, klub berjuluk Laskar Joko Samudro ini terpuruk di peringkat 15 klasemen sementara. Alarm merah sudah menyala. Manajemen bersiap melakukan evaluasi total.


Lihat saja, dari 11 pertandingan yang sudah mereka lakoni, Persegres baru mendapatkan tiga kemenangan dan dua kali seri. Sedangkan enam pertandingan lainnya berakhir dengan kekalahan. Mereka baru saja hattrick kalah saat ditundukkan Bhayangkara Surabaya United (BSU) dengan skor 1-0, Kamis (21/7) kemarin.


"Sangat-sangat kecewa, terlebih lihat hasil pertandingan kemarin," kata manajer Persegres Bagoes Cahyo Yuwono.


Bersama Persela Lamongan, Persegres memiliki pertahanan terburuk di ISC. Mereka sudah kebobolan 22 gol, atau rata-rata dua gol di setiap laga. Sedangkan barisan penyerang Persegres baru mencetak 12 gol saja. "Kami evaluasi total tim ini. Itu suatu keharusan," tegas Bagoes kepada awak media.


Bagoes menegaskan, evaluasi menyeluruh adalah pilihan bijak manajemen. Mulai sektor penjaga gawang hingga jajaran pelatih, akan ditimbang ulang performanya. "Ada evaluasi tentunya. Dicari titik-titik mana saja yang menjadi kelemahan kami selama ini," tutup Bagoes. [initial]
 (faw/asa)