
Bola.net - Sepanjang perhelatannya, Piala Gubernur Jatim selalu dijuarai oleh klub asal Jawa Timur. Mampukah Persebaya Surabaya menjaga tradisi itu saat menghadapi Persija Jakarta di final nanti?
Sejarah baru tercatat dalam gelaran Piala Gubernur Jatim sejak digelar pada 2002. Untuk kali pertama, final turnamen ini tidak mempertemukan sesama klub Jawa Timur.
Pada edisi 2020 ini, Persebaya yang notabene klub ibukota di provinsi Jawa Timur menghadapi tim undangan. Tim Bajul Ijo bakal berjumpa dengan klub ibukota negara ini, Persija, di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis sore (20/2/2020).
Advertisement
Dari lima klub Jawa Timur, Persebaya bisa dibilang cukup memberikan penampilan apik selama fase grup. Arema FC, yang selama Grup B tidak menelan kekalahan, mampu ditekuk Bajul Ijo dengan skor kemenangan 4-2.
Di sisi lain, Persija datang dengan skuatnya yang bertabur pemain bintang di ajang ini. Tim berjulukan Macan Kemayoran itu menjadi satu-satunya kontestan Piala Gubernur Jatim 2020 yang belum terkalahkan.
Analisis Kekuatan Lawan
Persebaya menghadapi pertandingan ini seolah sedang menghadapi harga diri Jawa Timur. Jika mereka kalah, turnamen ini bakal jadi kali pertama dijuarai oleh tim dari luar provinsi ujung timur di Pulau Jawa tersebut.
Namun, pelatih Persebaya, Aji Santoso, menolak anggapan timnya sebagai representasi klub dari luar provinsi.
"Tidak perlu seperti itu. Yang penting, Persebaya bermain sebaik mungkin. Menurut saya, bukan masalah harga diri. Ini hanya turnamen pramusim. Yang jelas anak-anak harus mendapatkan hasil positif," kata Aji Santoso.
Sayang, Persebaya masih menghadapi kendala kekurangan pemain. Tiga di antaranya harus absen lantara memenuhi panggilan pemusatan latihan di Timnas Indonesia, yakni Hansamu Yama, Rachmat Irianto, dan Koko Ari Araya.
Kebetulan, tiga pemain itu beropetasi di lini belakang. Persebaya menghadapi masalah untuk menghentikan barisan depan Persija. Di tim lawan terdapat Marko Simic yang kini menjadi top scorer sementara Piala Gubernur Jatim 2020 dengan lima gol. Jangan lupakan pemain sayap lincah Riko Simanjuntak yang siap merepotkan pertahanan Persebaya.
"Saya sudah menganalisa kekuatan Persija. Pasti tidak mudah mengalahkan mereka. Mudah-mudahan kami bisa melakukan itu karena tim kami juga solid selama turnamen ini," imbuh pelatih asli Malang tersebut.
Perkiraan Susunan Pemain
Persebaya (4-3-3): Rivky Mokodompit; Mokhamad Syaifuddin, Zoubairou Garba, Arif Satria, Rizky Ridho; Aryn Williams, Muhammad Hidayat, Makan Konate (tengah); Mahmoud Eid, David da Silva, Irfan Jaya.
Persija (4-3-3): Shahar Ginanjar; Otavio Dutra, Maman Abdurrahman, Marco Motta, Alfath Faathier; Tony Sucipto, Adrianus Dwiki, Rohit Chand; Novri Setiawan, Riko Simanjuntak, Marko Simic.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Aditya Wany/Editor Gregah Nurikhsani
Published: 20 Februari 2020
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Persebaya vs Persija, Saatnya Makan Konate Penuhi Janji Trofi
- Otavio Dutra Belum Pasti Main Lawan Persebaya, Ini Penyebabnya
- Otavio Dutra Optimistis Persija Bisa Kalahkan Persebaya
- Supriadi Ingin Mengulang Kenangan Manis di Stadion Gelora Delta
- Bawa Nama Jawa Timur, Persebaya Tak Mau Anggap Berlebihan Laga Kontra Persija
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 19 Februari 2020 22:25
-
Bola Indonesia 19 Februari 2020 21:31
Supriadi Ingin Mengulang Kenangan Manis di Stadion Gelora Delta
-
Bola Indonesia 19 Februari 2020 21:02
Bawa Nama Jawa Timur, Persebaya Tak Mau Anggap Berlebihan Laga Kontra Persija
-
Bola Indonesia 19 Februari 2020 20:59
Mental Persija Sudah Matang untuk Tantang Persebaya di Sidoarjo
-
Bola Indonesia 19 Februari 2020 20:35
Soal Venue Final Piala Gubernur Jatim, Persija Siap Main di Manapun
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...