Persebaya United Resmi Coret Kennedy

Persebaya United Resmi Coret Kennedy
Sengbah Kennedy (c) AFP
Bola.net - Persebaya United tak akan diperkuat Sengbah Kennedy pada turnamen Piala Presiden 2015. Pasalnya, manajemen Persebaya United sudah mencoret gelandang serang berusia 24 tahun tersebut.

"Kennedy sudah kami coret. Dia tidak akan ikut ke Bandung," terang sekretaris tim Persebaya, Rahmad Sumanjaya. Meski tak menjelaskanm secara rinci alasan pencoretan Kennedy, tapi sudah jelas dan diketahui bersama bahwa pemain Liberia ini tak mengantongi Kartu Izin Tinggal Sementara (KITAS).

Padahal KITAS merupakan syarat mutlak yang harus dimiliki oleh pemain asing pada klub peserta turnamen Piala Presiden 2015. Sementara untuk Emile Mbamba, Persebaya United masih memperjuangkan penyerang asal Kamerun tersebut agar bisa main di turnamen bikinan Mahaka Sports ini.

"Mbamba tunggu dokumen. Penentuannya Senin hari ini," tutup Rahmad. Jika masih belum bisa, maka Mbamba menjadi pemain asing kedua yang harus terdepak dari Persebaya United. Pelatih Ibnu Grahan pun harus rela hanya menggunakan satu pemain impor, yakni Otavio Dutra.[initial]
 (faw/yp)