Persebaya Tunggu Gol Bangura

Persebaya Tunggu Gol Bangura
Shaka Bangura dipuji Ibnu Grahan (c) Fafa Wahab
Bola.net - Meski memiliki postur kurang ideal untuk seorang striker, yakni 170 cm, Shaka Bangura mendapat pujian dari pelatih Persebaya Surabaya, Ibnu Grahan. Kini, Persebaya sedang menunggu gol yang akan dicetak oleh penyerang Sierra Leone tersebut.

Rencananya, Bangura akan membela Persebaya pada turnamen pra musim Piala Gubernur Jawa Timur (Jatim). "Kita akan tunggu bagaimana dia mencetak gol. Seorang striker yang kita butuhkan adalah bagaimana dia bisa cetak gol. Itu yang nanti kita lihat di Piala Gubernur," kata Ibnu.

Bangura adalah satu di antara dua pemain seleksi yang didaftarkan oleh Persebaya. Selain Bangura, satu pemain lainnya adalah Silvio Escobar. Bukan tidak mungkin akan ada pemain seleksi lain yang akan didaftarkan oleh Persebaya.

Pada turnamen Piala Gubernur, Persebaya berada satu grup dengan Persekap Pasuruan dan Persegres Gresik United. Ketiga tim ini bertanding di Stadion Untung Suropati, 3-5 Januari 2015 mendatang. (faw/dzi)