Persebaya Tetap Serius Hadapi Dua Laga Sisa

Persebaya Tetap Serius Hadapi Dua Laga Sisa
Chairul Basalamah (c) Mustopa

Bola.net - - Manajer Tim Persebaya Surabaya, Chairul Basalamah menegaskan bahwa timnya tetap serius menghadapi dua laga sisa pada penyisihan grup 5. Meskipun tiket 16 besar sudah ada di depan mata.

Menurut Chairul, keberhasilan meraih tiket ke babak enam belas besar tidak akan menyurutkan semangat Rendi Irwan dan kolega. Sebab persaingan di babak selanjutnya juga semakin berat.

"Yang jelas kita pengennya di enam belas besar kita bisa siap, kita akan matangkan tim," ungkap Chairul kepada .

Tetapi ia berencana akan memaksimalkan dua sisa untuk merotasi pemainnya untuk memberikan kesempatan kepada pemain yang selama ini hanya duduk di bangku cadangan seperti Thaufan Hidayat yang lama absen akibat cedera.

"Kita gunakan juga untuk meng-cover pemain. Supaya pemain-pemain ini bisa kita gunakan maksimal ketika menghadapi 16 besar dan seterusnya," imbuhnya.

Sebab lanjut Chairul Persebaya juga tidak akan mendapat waktu yang banyak untuk recovery pada babak enam belas besar nanti. Sehingga di dua laga sisa harus ada rotasi, dan ia menyerahkan sepenuhnya kepada tim pelatih.