Persebaya Tetap Apresiasi RD

Persebaya Tetap Apresiasi RD
Rahmad Darmawan mendapat apresiasi dari klub (c) Persebaya for Bola.net
Bola.net - Terlepas kegagalan Rahmad Darmawan membawa Persebaya melaju ke semifinal Indonesia Super League (ISL) 2014, kinerja pelatih yang akrab disapa RD ini tetap diapresiasi oleh manajemen.

Bagi CEO Persebaya, Gede Widiade, Rahmad Darmawan adalah sosok yang menjunjung tinggi profesionalitas dalam bekerja. Gede mengaku sangat senang bila berdiskusi mengenai sepakbola dengan Rahmad.

"Coach RD amat mengedepankan profesionalisme dalam bekerja. Dia meracik berdasarkan kondisi yang yang ada. Itu yang dia maksimalkan," terang pengusaha asal Wonokromo, Surabaya ini.

Gede mengaku salut karena RD bisa survive dengan minimnya pemain yang dikoleksi Persebaya. Apalagi dari 21 penggawa, lebih dari delapan mengalami cedera. Akibatnya mereka tak maksimal di delapan besar. [initial]

 (faw/pra)