
Bola.net - - Persebaya Surabaya tak khawatir dengan catatan kurang apik saat menjalani pertandingan sore. Mereka tetap yakin bisa memenangi duel dengan Persinga Ngawi dalam pertandingan yang akan kick off pada pukul 15.00 WIB, Kamis (14/9).
Persebaya memperoleh hasil kurang maksimal saat bermain sore yakni ketika menghadapi PSIM Yogyakarta, Persepam MU dan Persinga di Ngawi serta kalah di Martapura. Namun Bajul Ijo juga pernah menang saat bertamu ke markas PSBI Blitar.
Menurut Direktur Tim Persebaya, Chandra Wahyudi, laga melawan Persinga memang menjadi pertandingan kandang pertama yang digelar sore hari. Tetapi Misbakus Solikin dan kolega harus tetap percaya diri menghadapi laga itu..
"Tentu tidak ada pilihan lain bagi kami selain tampil maksimal, memberikan yang terbaik. Dan jangan lupa bahwa kami ingin menang karena kami ingin menjadi juara grup," ungkap Chandra.
Dijelaskan Chandra, yang paling penting juga, anak asuhnya berusaha keras di lapangan, dan apa pun hasilnya ia pasrah. "Kalau toh ternyata bermain sore itu belum bisa menang, itu hasil maksimal yang kita peroleh," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 13 September 2017 18:19
-
Bolatainment 13 September 2017 06:27
-
Bola Indonesia 12 September 2017 22:29
-
Bola Indonesia 12 September 2017 16:36
-
Bolatainment 12 September 2017 03:44
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...