
Bola.net - Persebaya Surabaya menyiapkan strategi khusus ketika menghadapi Madura United pada babak perempat final Piala Indonesia 2018/19. Terlebih lawan tengah berada dalam performa terbaiknya.
Madura United tampil gemilang hingga pekan ketiga Shopee Liga 1 yang disiarkan Indosiar. Tim berjuluk Laskar Sapeh Kerrab tersebut memuncaki klasemen sementara setelah menyapu bersih tiga laga.
”Kita tentu lakukan persiapan khusus, terutama mereka saat ini tengah dalam keadaan onfire, secara materi lebih bagus dari kita, secara tim juga lagi produktif-produktifnya,” kata pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman.
Advertisement
”Itu semua jadi pemikiran kami dan kami sudah siapkan untuk meredam mereka. Mudah-mudahan bisa diaplikasikan oleh pemain,” imbuh mantan arsitek Persib Bandung itu.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Komposisi Makin Komplet
Beruntung, dua hari jelang pertandingan melawan Madura United, komposisi skuat Persebaya semakin komplet. Menyusul bergabungnya para pemain yang membela Tim Nasional Indonesia.
”Persiapan terakhir alhamdulillah hari ini sudah mulai lengkap yang ikut latihan walaupun Ruben belum fit betul dia harus menepi sebelum latihan selesai,” imbuh Djanur.
Ruben sedikit ada hambatan pada kakinya, bahkan sebelum berangkat memang sudah terasa sakit. Bahkan, ketika membela timnas Indonesia, Ruben hanya dimainkan selama 45 menit.
”Tapi insyaallah dia (Ruben) bisa turun, sehingga kami bisa menggarap taktikal, walaupun hanya dua hari sebelum hari H,” tegasnya.
Djanur tak menampik dengan semakin kompletnya komposisi tim, kian menambah optimisme Persebaya. Setelah dua laga sebelumnya meraih hasil negatif di kandang.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 13 Juni 2019 23:41
-
Bola Indonesia 12 Juni 2019 23:27
-
Bola Indonesia 11 Juni 2019 23:58
-
Bola Indonesia 10 Juni 2019 22:59
-
Bola Indonesia 10 Juni 2019 22:45
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...