
Bola.net - - Persebaya Surabaya harus kehilangan salah satu wingernya, Oktafianus Fernando ketika bertamu ke markas Borneo FC, Jumat (11/5). Sebab Ovan-sapaan akrabnya- menerima kartu merah ketika berhadapan dengan Arema FC akhir pekan lalu.
Dari delapan pertandingan yang sudah dilalui Persebaya, Ovan hampir selalu masuk dalam starting line up Persebaya. Ia hanya absen ketika tim Kota Pahlawan menjamu Barito Putera pada pekan ketiga.
Absennya Ovan tentu membuat Pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera harus mencari pengganti. Juru taktik asal Argentina itu pun sudah mengantongi beberapa nama, dan yang paling berpeluang adalah winger asal Bantaeng, Irfan Jaya.
"Osvaldo Haay sakit, bisa Irfan Jaya yang menggantikan Ovan, Fandi Eko juga bisa," ungkap Alfredo Vera.
Alfredo menilai Irfan Jaya sudah menunjukkan progres yang cukup bagus terutama di pertandingan terakhir melawan Arema FC. Meski demikian, ia menganggap pemain yang lain juga menunjukkan kualitas yang tidak jauh berbeda.
"Dia [Irfan Jaya] selalu bagus, kita tidak bisa bicara pemain bagus atau jelek. Dalam pertandingan, ada yang bagus ada pula tidak, tapi semua rata-rata sama," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 7 Mei 2018 21:24
-
Bola Indonesia 7 Mei 2018 20:10
-
Bola Indonesia 7 Mei 2018 19:23
-
Bola Indonesia 7 Mei 2018 19:10
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...