Persebaya Resmi Depak Nzekou

Persebaya Resmi Depak Nzekou
Patrice Nzekou (c) Fafa Wahab
Bola.net - Kebersamaan Patrice Nzekou dengan skuat Persebaya hanya seumur jagung. Kamis (27/2) hari ini, manajemen resmi memulangkan gelandang asal Kamerun tersebut. Performa yang tak sesuai ekspektasi menjadi alasan mengapa Nzekou harus ditendang.

Direktur Olahraga Persebaya, Dhimam Abror Djuraid, Kamis pagi memastikan bahwa Nzekou tak lagi berkostum Persebaya. Mantan pemain PSPS Pekanbaru dan Persiba Balikpapan tersebut secara resmi dipulangkan ke Kamerun.

Abror menceritakan, keputusan untuk mendapat Nzekou dibuat setelah dirinya dan jajaran direksi Persebaya lainnya, mengadakan rapat terbatas dengan manager-coach Rahmad Darmawan, Rabu (26/2) malam di salah satu mall di Surabaya selatan.

"Nzekou akan kita lepas. Penggantinya besok akan didatangkan untuk tes dan didaftarkan sebelum deadline 28 februari," tulis Abror dalam pesan singkatnya.

Sebenarnya, isu pendepakan Nzekou sudah tercium sejak pertandingan lawan Persiba Bantul, Sabtu (22/2) lalu. Saat itu, Nzekou tak masuk dalam daftar susunan pemain (dsp). Padahal ia tak mengalami cedera atau akumulasi kartu.

Dalam line-up, posisi Nzekou digantikan jebolan Timnas U-23, Dedi Kusnandar. Ketika dikroscek, Dhimam Abror membenarkan isu tersebut. "Dzekou memang sudah masuk daftar coret," kata Abror singkat. [initial]

 (faw/pra)