Persebaya Rekrut Mantan Bek Arema FC, Manajer: Permintaan Pelatih

Persebaya Rekrut Mantan Bek Arema FC, Manajer: Permintaan Pelatih
Moch Zaenuri (kiri) dan Ricky R Kambuaya berebut bola di laga pekan 8 BRI Liga 1 2021/2022 antara Persebaya Surabaya vs Persela Lamongan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (21/10/2021). (c) Bola.com/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Persebaya Surabaya merekrut mantan pemain Persela Lamongan, Mochamad Zaenuri untuk memperkuat lini pertahanan. Dia menjadi pemain lokal kedua yang didatangkan tim Kota Pahlawan.

Menurut Manajer Persebaya, Yahya Alkatiri, direkrutnya Zaenuri sesuai dengan kebutuhan tim. Dia memang direkomendasikan oleh Aji Santoso, pelatih kepala Persebaya.

"Memang untuk menambah di lini pertahanan sesuai permintaan pelatih juga," kata Yahya Alkatiri kepada Bola.net, Kamis (07/04/2022).

"Di lini pertahanan kurang, jadi otomatis kami perlu penambahan. Salah satunya Zaenuri," imbuh mantan manajer Persebaya U-20 tersebut.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Cocok Menurut Pelatih

Zaenuri sebelumnya menjadi tulang punggung Persela di lini pertahanan. Dia tampil sebanyak 25 kali dan menyumbang 1 gol untuk Laskar Joko Tingkir.

Namun, Yahya tidak bisa berbicara terlalu banyak terkait kualitas Zaenuri. Karena pelatih yang lebih tahu dan mengerti apa yang dibutuhkan.

"Kalau menurut pelatih dia cocok. Kalau itu kan urusan teknis," sambungnya.

2 dari 2 halaman

Rizky Ridho dan Koko Ari

Selain memperkenalkan Zaenuri, Persebaya memastikan akan tetap menggunakan jasa Koko Ari Araya dan Rizky Ridho di lini pertahanan. Keduanya terikat kontrak jangka panjang.

"Koko Ari dan Rizky Ridho masih akan menjadi pagar hidup di pertahanan Persebaya musim depan. Keduanya masih terikat kontrak jangka panjang seperti pemain-pemain muda Persebaya lainnya," tulis akun media sosial resmi Persebaya

(Bola.net/Mustopa El Abdy)