
Bola.net - - Persebaya Surabaya hanya akan mempertahankan kurang lebih 70 persen pemainnya untuk kompetisi Liga 1 musim depan. Namun bukan berarti sisanya akan dilepas oleh klub kebanggaan Kota Pahlawan tersebut.
Persebaya memang sejak awal berencana untuk tetap mempertahankan kerangka tim yang sukses menjadi juara Liga 2. Hal tersebut sebelumnya sudah diutarakan oleh pelatih Angel Alfredo Vera. Tidak akan banyak perombakan yang dilakukan.
Sementara itu, Manajer Persebaya, Chairul Basalamah, pihaknya sedang menyiapkan program khusus untuk pemain yang tak diberi kesempatan tampil di Liga 1. Sehingga mereka tetap berstatus sebagai bagian dari punggawa Bajul Ijo.
"Ada hal yang menarik yang berbeda dari klub-klub lain yang akan kita sampaikan ke teman-teman yaitu ada program yang kita buatkan," ungkap Chairul kepada Bola.net, Rabu .
"Memang tidak semua pemain itu akan ikut ke Liga 1, tapi kita siapkan program yang intinya pemain itu masih tetap miliknya Persebaya," imbuh Chairul tanpa menyebut program yang dia rencanakan.
Pria yang mengidolakan Agus Winarno dan Eri Erianto tersebut menegaskan bahwa proses perpanjangan kontrak pemain tengah digodok oleh manajemen. Ia pun berjanji akan segera mempublikasikan jika semuanya sudah rampung.
"Sedang dalam proses, nanti kita umumkan ke teman-teman media semua," pungkasnya. (top/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 12 Desember 2017 20:12
BOPI Minta Bhayangkara Kembalikan TMS Persebaya, Atau Tak Dapat Rekomendasi
-
Bola Indonesia 12 Desember 2017 16:37
-
Bola Indonesia 12 Desember 2017 08:56
-
Bola Indonesia 11 Desember 2017 20:48
-
Bola Indonesia 11 Desember 2017 20:15
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 03:16
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 02:07
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 01:44
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 24 Maret 2025 01:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...