
Bola.net - Persebaya Surabaya mengumumkan 12 pemain yang dipastikan bertahan untuk kompetisi musim depan. Namun dalam daftar yang dirilis, tidak ada nama Alwi Slamat dan Muhammad Hidayat.
Manajer Persebaya, Yahya Alkatiri saat dikonfirmasi terkait hal tersebut tidak banyak berkomentar soal nasib Alwi Slamat dan Muhammad Hidayat. Dia hanya meminta agar menunggu pengumuman resmi.
"Ditunggu aja pengumumannya," ungkap Yahya Alkatiri ketika dihubungi Bola.net, Selasa (09/05/2023).
Advertisement
Nasib Alwi Slamat dan Muhammad Hidayat memang belum jelas. Bahkan Alwi kabarnya tengah dibidik oleh Persib Bandung dan Madura United.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Kontribusi Bagus
Soal 12 pemain yang dipertahankan, Yahya Alkatiri mengatakan bahwa mereka memang menunjukkan performa apik musim lalu. Sehingga tidak ada alasan untuk melepasnya.
"Mereka kan kontribusinya untuk tim ini sudah bagus, wajib lah bagi kami untuk memperpanjang," Yahya Alkatiri menambahkan.
Sementara beberapa pemain yang tidak diumumkan masih terikat kontrak jangka panjang dengan Persebaya. Akan tetapi, kata Yahya, ada berapa juga yang bakal dilepas.
Daftar 12 Pemain yang Dipertahankan:
Andhika Ramadhani
Aditya Arya
Catur Pamungkas
Wahyudi
Saiful
Salman Alfarid
Muhammad Iqbal
Denny Agus
Risky Dwiyan
Julian Mancini
George Brown
Riswan Lauhim
(Bola.net/Mustoap El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 5 Mei 2023 16:50
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...