Persebaya Migrasi ke Bangkalan

Persebaya Migrasi ke Bangkalan
Stadion Gelora Bangkalan jadi homebase Persebaya di ISL 2015 (c) Fajar Rahman
Bola.net - Persebaya mendaftarkan dua stadion untuk kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015. Yang menarik, selain Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Persebaya juga mendaftarkan Stadion Gelora Bangkalan sebagai homebase.

"Memang ada dua stadion yang kita daftarkan. Pertama adalah Stadion GBT dan yang kedua adalah Bangkalan," tutur sekretaris tim Persebaya, Rahmad Sumanjaya.

Pemilihan Stadion Gelora Bangkalan memang mengejutkan. Sebab sejatinya Kota Surabaya memiliki dua stadion sepakbola yang memadai. Selain GBT, Surabaya juga punya Stadion Gelora 10 November. Namun untuk Stadion Tambaksari, Persebaya terhambat di birokrasi.

"Kami sudah kirim surat untuk Walikota," tutur Rahmad. Rahmad menambahkan bahwa secara lisan pendaftaran dua stadion tersebut sudah disetujui oleh PT Liga Indonesia. [initial]

 (faw/pra)