Persebaya Merumput Lagi Usai Lebaran

Persebaya Merumput Lagi Usai Lebaran
Persebaya Surabaya (c) bolanet
- Bonek atau para pecinta Persebaya Surabaya harus bersabar. Sebab, Bajul Ijo urung menggelar pertandingan persahabatan kontra Persibo Bojonegoro, 29 Mei nanti. Sebagai gantinya, partai ini akan dilaksanakan akhir Juli selepas lebaran.


Awalnya, pertandingan dua tim asal Jawa Timur (Jatim) ini rencananya dilangsungkan akhir Mei nanti. Namun, setelah melalui sejumlah pertimbangan, kedua kesebelasan memutuskan untuk memundurkan jadwal kick off.


"Pertandingan Ditunda sampai selesai Lebaran. Kira-kira bulan Juli, atau dua bulan lagi," ucap asisten manajer Persebaya, Chusnul Faried. "Dengan demikian, kami berharap kedua tim sama-sama melakukan persiapan lebih matang," imbuhnya.


Akhir pekan lalu, Persibo baru saja melakoni pertandingan kontra Persewangi Banyuwangi. Kedua tim berjibaku memperebutkan Piala Kapolres Banyuwangi. Sedangkan Persebaya terakhir kali turun di Piala Kapolres Probolinggo. (faw/dzi)