Persebaya Merasa Persiapan Menuju Semifinal Masih Kurang

Persebaya Merasa Persiapan Menuju Semifinal Masih Kurang
Djadjang Nurdjaman (c) Mustopa El Abdy

Bola.net - - Persebaya Surabaya merasa tidak terlalu diuntungkan dengan waktu persiapan yang lebih banyak dibanding Madura United. Sebab, untuk menghadapi pertandingan besar seperti babak semifinal Piala Presiden butuh waktu yang tidak singkat.

Persebaya mendapat waktu lebih banyak karena melakoni babak 8 besar Piala Presiden 2019 melawan Tira Persikabo pada Jumat (29/03) lalu. Sedangkan Madura United menghadapi Persela Lamongan, Minggu (31/03) kemarin.

"Kalau lihat di hitungan hari, mungkin orang bilang kita diuntungkan karena lebih satu hari," kata pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman kepada awak media, Senin (01/04).

"Tapi walaupun begitu, untuk menghadapi sebuah pertandingan besar di semifinal saya pikir kurang juga," sambung Djanur, sapaan karib Djadjang.

Persebaya akan menghadapi Madura United pada leg pertama babak semifinal Piala Presiden 2019 yang disiarkan Indosiar, Rabu (03/04) mendatang.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Persebaya Tetap Siap

Djanur, merasa persiapan tetap kurang karena Persebaya hanya bisa menjalani persiapan secara intens selama dua hari. Sebab, dua hari pertama dia alokasikan untuk mengembalikan kondisi fisik sekaligus meliburkan tim pada hari kedua.

"Jadi kita praktis hanya menggelar sore ini sama besok pagi. Karena kemarin kita habis libur, artinya memang mepet sekali," tegas Djanur.

Tetapi pelatih 54 tahun ini menyatakan bahwa dirinya akan tetap memaksimalkan waktu yang ada. Djanur juga menegaskan bahwa Persebaya tetap siap menghadapi Madura United pada babak semifinal.