
Bola.net - - Manajer Persebaya Surabaya, Chandra Wahyudi menegaskan bahwa pihaknya masih belum berhenti mengejar Osvaldo Haay. Bahkan negosiasi dengan mantan pemain Persipura Jayapura tersebut terus berlanjut.
Osvaldo juga belum menolak tawaran yang diajukan oleh manajemen Persebaya. Sehingga Chandra berkeyakinan bahwa tim Kota Pahlawan masih punya peluang untuk mempertahankan pemain asal Papua tersebut.
"Saya kira belum menyerah, kemarin pernyataan coach Djanur [Djadjang Nurdjaman] dalam konteks guyon, dia ketawa dan itu sudah kita komunikasikan juga," ungkap Chandra Wahyudi kepada awak media.
Advertisement
"Komunikasi masih terus jalan, Valdo juga belum menolak tawaran kita, kita juga terus mengajukan penawaran, jadi masih ada waktu untuk negosiasi," sambungnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Minta Kenaikan Nilai Kontrak
Namun Chandra tak menampik bahwa Osvaldo Haay meminta kenaikan nilai kontrak kepada Persebaya. Tetapi baginya permintaan itu sesuatu yang wajar, karena semua pemain juga menuntut hal yang sama.
"Minta kenaikan wajar lah, semua pemain juga minta kenaikan kontrak dan kita mengapresiasi itu dengan menaikkan penawaran," Chandra menambahkan.
Hanya saja, manajer asal Bojonegoro ini enggan membocorkan berapa kali lipat kenaikan kontrak yang diinginkan oleh mantan winger Persipura Jayapura tersebut.
Dan ia juga tidak mengungkapkan secara gamblang apakah alasan itu yang membuat alotnya negosiasi antara manajemen dengan Osvaldo.
"Saya kira negosiasi banyak hal yang memengaruhi, bisa nilai kontrak, kemudian bisa kenyamanan dan lain-lain," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 16 Januari 2019 22:00
-
Liga Spanyol 16 Januari 2019 21:20
-
Liga Spanyol 16 Januari 2019 21:00
Cari Striker Baru, Barcelona Datangkan Striker Timnas Serbia?
-
Liga Inggris 16 Januari 2019 20:40
-
Liga Inggris 16 Januari 2019 20:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:30
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
-
Otomotif 20 Maret 2025 14:00
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...