Persebaya Kantongi Kekuatan Persepam

Persebaya Kantongi Kekuatan Persepam
Rahmad Darmawan (c) Widojo
Bola.net - Manager-coach Persebaya, Rahmad Darmawan mengaku sudah mengantongi kekuatan calon lawannya, Persepam MU. Kedua tim akan bersua di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Jumat (28/8) besok.

Sebelum bertanding lawan Persebaya, Persepam MU hanya bermain imbang 1-1 saat berjumpa Putra Samarinda di Stadion Gelora Bangkalan. "Kemarin mereka imbang lawan Pusam. Yang pasti kami punya data permainan Persepam," aku Rahmad.

Namun Rahmad beranggapan bahwa pertandingan lawan Pusam bukan cerminan dari kekuatan Persepam sebenarnya. Sebab ada tiga penggawa mereka yang absen karena akumulasi kartu kuning. Mereka adalah Eduard Valuta, Firly Apriansyah, dan Ishak Djober.

"Kemarin ada tiga pemain dia yang tidak main karena akumulasi. Itu tidak mencerminkan timnya, karena pemainnya tidak lengkap," lanjut Rahmad.

Jika pada pertandingan terakhirnya Persepam harus puas ditahan imbang Pusam, Persebaya justru berhasil mendapatkan kemenangan meyakinkan lawan Persela Lamongan dengan skor mencolok 3-0. [initial]

 (faw/pra)