Persebaya Jadwalkan Uji Coba di Jateng dan Sumsel

Persebaya Jadwalkan Uji Coba di Jateng dan Sumsel
Latihan Persebaya Surabaya (c) Fafa Wahab
Bola.net - Terjawab sudah kemana Persebaya akan melakoni pertandingan uji coba selama masa tunggu Indonesia Super League (ISL) 2015. Tim besutan Ibnu Grahan itu mendapat tiga undangan dari dua tim di Jawa Tengah (Jateng) dan Sumatera Selatan (Sumsel).

Menurut keterangan Ibnu Grahan, ada tawaran uji coba dari Persip Pekalongan dan PSCS Cilacap. Evan Dimas dan kawan-kawan juga mendapat undangan uji coba dari Sriwijaya FC. Sebelum menghadapi tiga uji coba ini, Persebaya siap melakukan laga pemanasan.

Dua pertandingan pemanasan itu adalah melawan Pesawat FC, Jumat (27/2) kemarin dan Rheza-Persebo Bondowoso, Minggu (01/3) sore besok di Surabaya.

"Uji coba Minggu besok adalah pemanasan sebelum uji coba ke Pekalongan dan Cilacap. Termasuk ada pertandingan juga di Palembang. Ada undangan di sana," sebut Ibnu.

Pertandingan kedua lawan Persebo dijadwalkan akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT). (faw/gia)