Persebaya Harus Dapatkan Pemain Terbaik

Persebaya Harus Dapatkan Pemain Terbaik
Bonek (c) Fafa Wahab

Bola.net - - Setelah resmi kembali berkompetisi, Persebaya Surabaya mulai sibuk mempersiapkan tim. Klub berjuluk Bajul Ijo tersebut dihimbau untuk mendapatkan pemain terbaik, serta mengorbitkan pemain lokal.

Harapan tersebut disampaikan Hasan Tiro, salah satu pentolan Bonek. Bagi Hasan, manajemen harus segera bergerak untuk mendapatkan pemain berkualitas. Apalagi kompetisi resmi akan dimulai Maret mendatang, alias dua bulan lagi.

"Untuk tim, itu urusan manajemen. Tapi saya sebagai suporter Persebaya berharap kita cari pemain terbaik, dan bibit-bibit pemain yang berada di klub internal Persebaya, bisa diangkat untuk mengikuti kompetisi kedepan," harap Hasan, Minggu (8/1) siang.

Saat ini, Persebaya sedang dalam masa peralihan manajemen. Dalam waktu dekat, tongkat organisasi Persebaya akan berpindah ke manajemen anyar. Meski dalam masa transisi, Persebaya diyakini sudah melakukan pergerakan dan nego dengan sejumlah nama pemain.

"Kita sudah nego dengan pemain dan pelatih. Semua sudah kita persiapkan. Dalam waktu dekat manajemen tim akan mengumumkan itu," jelas Saleh Hanifah, salah satu pengurus Persebaya.