Persebaya Gagal Karena Minim Pemain Asli Surabaya

Persebaya Gagal Karena Minim Pemain Asli Surabaya
Persebaya, minim pemain asli Surabaya (c) Widojo
Bola.net - Minimnya pemain asli Surabaya yang memperkuat Persebaya di musim ini, diyakini sebagai salah satu biang kegagalan pasukan Rahmad Darmawan. Hal itu diungkapkan Direktur Olahraga Persebaya, Dhimam Abror Djuraid.

Menurut Abror, jika Persebaya diisi oleh pemain asli Surabaya, rasa memiliki atas tim ini pasti sangat tinggi. Sebab sebagai Arek Suroboyo, mendapat kesempatan untuk membela Persebaya adalah kebanggaan.

"Kalau pemain lokal pasti malu kalah karena akan dipertanyakan oleh masyarakat Surabaya," ucap Abror.

Sayangnya Coach RD justru lebih banyak mendatangkan pemain luar Surabaya. Hanya dua pemain Persebaya yang memperkuat tim ini, yakni Fandi Eko Utomo dan adiknya, Wahyu Subo Seto. "Pelatih harus menjelaskan ke pemegang saham," tutup Abror. [initial]

 (faw/pra)