Persebaya Diliburkan, Aryn Williams Akan Keliling Indonesia

Persebaya Diliburkan, Aryn Williams Akan Keliling Indonesia
Aji Santoso Berdiskusi dengan Aryn Williams sebelum sesi latihan Persebaya (c) Bola.net/Mustopa El Abdy

Bola.net - Gelandang asing Persebaya Surabaya, Aryn Williams berencana keliling Indonesia untuk mengisi kekosongan selama tim diliburkan. Dia akan mengunjungi beberapa tempat di tanah air.

Namun, Aryn tidak akan sendirian. Dia akan berlibur bersama rekan setimnya, Mahmoud Eid.

"Saya dan Mahmoud akan pergi bersama ke beberapa tempat di Indonesia," kata Aryn Williams kepada Bola.net, Sabtu (24/10/2020).

Sedikitnya ada empat tempat yang rencananya akan dikunjungi oleh Aryn Williams. Yakni Bali, Lombok, Bandung atau Yogyakarta.

"Saya akan bermain golf juga," mantan pemain Burnley FC tersebut menambahkan.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Belum Berniat Pulang

Artinya, Aryn belum berniat untuk pulang ke Australia dalam waktu dekat. Dia akan berada di Indonesia sampai ada pengumuman dari federasi.

"Saya tidak akan kembali ke Australia sampai ada pemberitahuan lebih lanjut," lanjut Aryn.

Seperti diketahui, Persebaya memutuskan untuk menghentikan program latihan menyusul belum jelasnya kelanjutan Shopee Liga 1 2020. Namun, belum ada kepastian sampai kapan kompetisi dilanjutkan.

(Bola.net/Mustopa Elabdy)