Persebaya Dapat Lampu Hijau dari PSSI untuk Menjamu Sabah FA

Persebaya Dapat Lampu Hijau dari PSSI untuk Menjamu Sabah FA
Chandra Wahyudi (c) Mustopa El Abdy

Bola.net - Persebaya Surabaya hampir pasti bisa menjamu Sabah FA dalam laga uji coba yang rencananya akan digelar Sabtu (8/2/2020) mendatang. Sebab, klub berjuluk Green Force tersebut sudah mendapat lampu hijau dari PSSI.

Menurut manajer Persebaya, Chandra Wahyudi, secara lisan pihaknya sudah mendapat izin dari federasi sepak bola Indonesia tersebut. Manajemen tinggal menunggu surat resminya.

"Mereka (PSSI) sudah memberi lampu hijau, secara lisan sudah. Janjinya suratnya hari ini, mudah-mudahan suratnya sudah," katanya, Selasa (28/1/2020).

Persebaya harus mendapat rekomendasi PSSI karena tim yang akan dihadapi berasal dari Malaysia. Sehingga harus mendapat persetujuan dari federasi masing-masing, termasuk Sabah FA dari FAM.

"Karena ini tim dari luar Indonesia, sehingga kami melaporkan ke PSSI sebagai otoritas sepakbola Indonesia," sambungnya.

Surat permohonan rekomendasi dikirimkan Persebaya ke PSSI beberapa hari lalu setelah mendapat ajakan uji coba dari Sabah FA.

"Persebaya menindak lanjuti dengan mengirimkan permohonan rekomendasi ke PSSI," tegas manajer asal Bojonegoro tersebut.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Sekaligus Launching Tim

Di sisi lain, pertandingan uji coba tersebut sekaligus menjadi momen Persebaya mengenalkan tim ke publik. Mengingat, kompetisi akan bergulir pada akhir Februari mendatang.

Sejauh ini, tim kebanggaan Kota Pahlawan tersebut sudah memiliki total 28 pemain. Belum termasuk Abduh Leslatuhu, dan Frank Rikhard Sokoy yang masih berstatus pemain seleksi.

"Kami berencana seperti itu (sekaligus launching tim)," tegas mantan jurnalis Jawa Pos Grup tersebut.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)