Persebaya Akan Bertanding dengan Bali United untuk Rayakan HUT Kota Surabaya

Persebaya Akan Bertanding dengan Bali United untuk Rayakan HUT Kota Surabaya
Persebaya Surabaya di BRI Liga 1 2022/2023 (c) PT Liga Indonesia Baru

Bola.net - Persebaya Surabaya akan menggelar pertandingan melawan Bali United pada akhir Mei 2023 mendatang. Itu merupakan bagian dari kegiatan pra-musim sekaligus dalam rangka merayakan hari ulang tahun Kota Surabaya ke-730.

Menurut Manajer Persebaya, Yahya Alkatiri, pihaknya tinggal menunggu izin penggunaan venue dari Pemerintah Kota Surabaya. Proses pengajuan sudah dilakukan manajemen.

"Yang jelas kami akan memulai tanggal 28 Mei insyaallah lawannya sudah ada, lawan Bali United," ungkap Yahya Alkatiri, Senin (08/05/2023).

"Terus kemudian sekarang tinggal menunggu izin lapangan dari Pemkot Surabaya," imbuh pria yang ikut mengantarkan Persebaya U-20 juara Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 U-20 2019 tersebut.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 2 halaman

Bertemu Wali Kota Surabaya

Manajemen Persebaya, kata Yahya, akan bertemu dengan walikota Surabaya, Eri Cahyadi untuk membahas masalah lapangan. Rencana pertemuan akan berlangsung, Selasa (09/05/2023) besok.

"Katanya besok Pak wali akan menemui kami hari Selasa jam satu Pak Wali akan menemui manajemen dan suporter," Yahya Alkatiri menambahkan.

"Semoga ini segera ada solusi terkait masalah lapangan di pramusim ini," lanjut mantan manajer Persik Kediri tersebut.

2 dari 2 halaman

Sudah Ajukan Izin Kepolisian

Sementara untuk perizinan dari pihak kepolisian, Yahya mengatakan bahwa semuanya sudah beres. Tinggal menunggu izin lapangan dari pemerintah kota Surabaya.

"Perizinan sudah masuk tadi di kepolisian tinggal besok kami komunikasikan masalah lapangan dengan pihak pemkot," terang Yahya.

"Kalau memang tidak diizinkan kami akan mencari alternatif lain," tandasnya.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)