
Bola.net - Persija Jakarta mengawali langkahnya di BRI Liga 1 2021/2022 dengan hasil yang tidak memuaskan. Tim Ibu Kota harus rela terdampar di peringkat 11 klasemen sementara karena hanya meraih dua hasil imbang.
Setelah ditahan 1-1 oleh PSS Sleman pada pekan pertama, Persija kembali gagal meraih kemenangan karena berbagi skor 2-2 dengan PSIS Semarang di pekan selanjutnya. Meski demikian, penyerang andalan mereka, Marko Simic yakin timnya akan segera bangkit.
Menurut Simic, Persija pernah mengalami kejadian yang nyaris serupa di Liga 1 2019. Bahkan ketika itu dari empat laga awal, Macan Kemayoran meraih dua hasil imbang dan sisanya kalah.
Advertisement
"Pada 2019 kami pernah mengalami hal serupa. Di awal terseok-seok dan akhirnya bisa bangkit lagi. Ini masih dua game awal dan harus segera bangkit,” ujar Simic, dalam keterangan resmi klub yang diterima Bola.net, Rabu (15/9).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Percaya Kemampuan Angelo Alessio
Sementara itu, bek senior Persija, Otavio Dutra meminta para suporter timnya untuk bersabar dan tidak khawatir. Pemain naturalisasi asal Brasil ini optimistis situasi akan segera membaik.
Menurut Dutra, Angelo Alessio sebagai pelatih kepala Persija musim ini perlu waktu lebih untuk membuktikan diri. Ia yakin di bawah asuhan juru taktik asal Italia itu, tim Ibu Kota akan berprestasi.
"Pelatih Angelo itu pelatih yang bagus. Dia memiliki taktik luar biasa dengan melihat latihan beliau saat ini. Saya berharap semua pemain bisa bantu dia agar bisa bagus ke depannya,” kata Dutra.
Partai Selanjutnya
Momentum Persija untuk bangkit sebetulnya bisa didapat pada pekan ketiga BRI Liga 1 2021/2022. Macan Kemayoran bakal berhadapan dengan Persipura Jayapura, Minggu (19/9).
Saat ini, kondisi Persipura tidak jauh berbeda dari Persija, bahkan bisa dibilang lebih buruk. Tim berjuluk Mutiara Hitam itu belum meraih satu poin pun dari dua laga awal.
Setelah kalah 2-1 dari Persita Tangerang, Persipura juga harus menyerah 0-1 dari Persela Lamongan. Dua kekalahan itu membuat Mutiara Hitam harus rela terdampar di posisi buncit sebagai juru kunci klasemen BRI Liga 1 2021/2022.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Hansamu Yama Ungkap Cerita di Balik Unggahan Foto Nasi Rames yang Dulu Viral
- Tapak Tilas Zulham Zamrun: Bersinar Persib dan Timnas, Ronaldo Indonesia, Kini Sering Viral
- 5 Fakta Calon Pelatih PSIS Semarang Pengganti Dragan Djukanovic, Mengarah ke Ian Gillan?
- 5 Pelatih yang Posisinya Terancam di BRI Liga 1 2021/2022
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 13 September 2021 12:17
BRI Liga 1: Marko Simic Geram Persija Gagal Menang, tapi Untung Masih di Awal Musim
-
Bola Indonesia 13 September 2021 12:11
Angelo Alessio: Persija Tidak Boleh Bermain Seperti Ini Lagi di BRI Liga 1
-
Bola Indonesia 13 September 2021 12:06
BRI Liga 1: Angelo Alessio Kecewa Berat Persija Gagal Menang Melawan PSIS
-
Bola Indonesia 12 September 2021 22:51
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...