Perbolehkan Judi Sepakbola, Menpora Dikecam PSSI

Perbolehkan Judi Sepakbola, Menpora Dikecam PSSI
Hinca Panjaitan (c) PSSI
Bola.net - Wakil Ketua Umum PSSI, Hinca Panjaitan, menyayangkan komentar Menpora Imam Nahrawi yang mengatakan tidak melarang judi dalam sepakbola.

Sebelumnya, hal tersebut diucapkan Menpora saat seminar dan diskusi nasional Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat Universitas Indonesia di Balairung UI, Kamis (13/8) kemarin. "Tidak melarang judi dalam sepakbola. Tapi jangan dijadikan judi itu untuk mengatur skor," kata Imam.

Hinca pun mengecam pernyataan tersebut. "Ini pernyataan yang sangat fatal bagi seorang Menteri. Yang seakan menyuruh orang berjudi di sepakbola tidak apa-apa," kata Hinca.

"Hukum di negara kita kan melarang judi. Menpora juga teriak-teriak soal pengaturan skor namun kenyataannya malah menyuruh berjudi," tambah Hinca.

Sosok yang dipilih FIFA, AFC, dan Interpol menjadi pelindung integritas sepakbola Asia bersama 16 orang lainnya tersebut membeberkan, saat ini pengaturan skor selalu gampang diucapkan dan menjadi kambing hitam.

"Karena itu, sejak tahun 2014 seluruh pengurus PSSI telah menandatangani pakta integritas terhadap segala macam pengaturan skor. PSSI juga menggandeng Sportradar yang merupakan badan yang menyediakan, mencegah, dan federasi olahraga, liga maupun klub untuk memerangi masalah pengaturan skor yang umumnya dilakoni oleh rumah-rumah judi legal ataupun ilegal," pungkasnya. [initial]

 (esa/pra)