Penyerang Persija Yakin Bobotoh Tak Akan Bikin Onar

Penyerang Persija Yakin Bobotoh Tak Akan Bikin Onar
Rahmad Affandi (c) Antok
- Penyerang Persija Jakarta, Rachmat Affandi tak mau terlalu pusing memilirkan keamanan pada laga antara timnya melawan Persib Bandung. Rachmat yakin Bobotoh bisa bersikap dewasa untuk tidak membuat keributan.


Menurut Rachmat, sejatinya tak hanya Bobotoh yang harus bersikap dewasa. Tapi seluruh suporter yang ada di Indonesia harus bisa mengambil pelajaran dari kerusuhan yang selama ini terjadi di kancah sepakbola tanah air.


Pesepakbola asal Jakarta ini menilai, setelah dibekukan oleh pemerintah dan disanksi FIFA, sudah saatnya memperbaiki seluruh elemen sepakbola di Indonesia. Salah satunya memperbaiki mental suporter.


"Masalah Bobotoh serahkan kepada aparat kepolisian. Sekarang bukan saatnya lagi ribut, rusuh, dan teror," ujar Rachmat saat dihubungi , Kamis (14/7).


"Kalau mau sepakbola dibekukan lagi 'silahkan rusuh' jadi rugi semua. Tapi intinya tidak ada masalah dengan Bobotoh," tambahnya.


Pertandingan antara Persija kontra Maung Bandung akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (16/7) mendatang. Laga klasik ini merupakan lanjutan dari kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016.


Laga ini selalu menarik untuk ditunggu mengingat kedua tim memiliki rivalitas yang sangat tinggi. Namun sayangnya, Persija tidak akan didukung oleh The Jakmania langsung karena mendapatkan hukuman dari Komisi Disiplin (komdis) ISC. (fit/dzi)